(0362) 22713
dprd@bulelengkab.go.id
Sekretariat DPRD Buleleng

Hadiri HUT KMHDI Buleleng, Ketua Dewan Harapkan Sinergitas Mahasiswa Mengedukasi Masyarakat Di Bidang Politik

Admin dprd | 04 Maret 2023 | 398 kali

Ketua Dewan Buleleng Supriatna Saat Memberikan Sambutan

Hal tersebut disampaikan Ketua DPRD Kabupaten Buleleng Gede Supriatna, SH saat menghadiri acara Talkshow serangkaian HUT ke XXVI KMHDI Kabupaten Buleleng di Aula Kampus Menjangan STAH Negeri Mpu Kuturan Singaraja, Sabtu (4/3).

Talkshow yang bertemakan “Hajatan Akbar Pemilu 2024 Ajang Pendidikan Politik Masyarakat” mengundang Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Buleleng Komang Kappa Tri Aryandono, S.IP., dan perwakilan KPU Kabupaten Buleleng Gede Bandem Samudra sebagai Pemateri guna memberikan informasi di bidang politik serta meningkatkan partisipasi politik masyarakat Buleleng dalam menyukseskan Pemilu tahun 2024.

Dalam Sambutannya, Ketua Dewan Supriatna menyampaikan dengan diadakannya kegiatan ini KMHDI sebagai organisasi kemahasiswaan dan kepemudaan dapat terjun langsung ke masyarakat untuk memberikan sumbangsih pemikiran pendidikan politik agar Pemilu akbar tahun 2024 dapat terselenggara dengan baik sesuai ketentuan perundang-undangan.

“Selamat HUT ke 26 kepada KMHDI Buleleng, semoga KMHDI memberikan kontribusi kepada masyarakat dalam memberikan kesadaran politik agar partisipasi politik masyarakat di pemilu tahun 2024 dapat meningkat”, ujarnya.

Lebih lanjut, Dirinya mengajak seluruh undangan untuk melakukan salam Pancasila sebagai salah satu bentuk persatuan dan kesatuan bagi seluruh bangsa Indonesia. Salam tersebut juga diharapkan dapat diterjemahkan serta diejawantahkan dalam pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang agar berjalan aman, nyaman dan tentram.

Turut Hadir Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Buleleng, KPU Kabupaten Buleleng, Ketua PHDI Kabupaten Buleleng, Ketua WHDI Kabupaten Buleleng, Ketua PD KMHDI Provinsi Bali, PC KMHDI Kabupaten Buleleng, Organisasi Kepemudaan se Kabupaten Buleleng, Ketua BEM Se Kabupaten Buleleng, serta undangan lainnya.