Beranda/Berita/KETUA DPRD BULELENG AJAK MASYARAKAT SUKSESKAN PENDATAAN KELUARGA TAHUN 2021
KETUA DPRD BULELENG AJAK MASYARAKAT SUKSESKAN PENDATAAN KELUARGA TAHUN 2021
Admin dprd | 01 April 2021 | 247 kali
KETUA DPRD BULELENG AJAK MASYARAKAT SUKSESKAN PENDATAAN KELUARGA TAHUN 2021
SINGARAJA, Humas DPRD Buleleng
Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, SH mengajak seluruh masyarakat Buleleng untuk ikut mensukseskan pendataan keluarga tahun 2021 yang akan diselenggarakan serentak seluruh Indonesia mulai tanggal 1 April sampai dengan 31 Mei 2021. Hal tersebut disampikan saat dirinya memberikan data keluarga kepada kader pendata Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Buleleng, Kamis (01/04) di Gedung Dewan.
Ditemui usai kegiatan, Supriatna mengatakan bahwa pendataan akan dilakukan oleh para kader pendata dengan mengadakan kunjungan dari rumah ke rumah dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Untuk itu diharapkan kepada semua masyarakat untuk menyambut kader pendata dan memberikan data yang sesuai dan akurat untuk menghasilkan data yang valid dan berkualitas karena pendataan keluarga merupakan awal dari perencanaan keluarga.
Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Bidang (Kabid) Keluarga Berencana Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Buleleng, Nyoman Mandayani, S.St. S.Pd, M.AP yang ikut mendampingi kegiatan tersebut. Ini merupakan program dari pemerintah pusat yang akan diselenggarakan secara serentak dari tanggal 1 April sampai dengan 31 Mei 2021 yang diawali dengan sosialisasi dan pelatihan kader pendata di masing-masing desa dan kelurahan di seluruh wilayah Kabupaten Buleleng.
Sebelumnya juga kegiatan yang sama dilakukan terhadap Bupati Buleleng, Wakil Bupati Buleleng, dan Ketua DPRD Buleleng hingga berlanjut ke semua masyarakat Buleleng.