Singaraja, 1 maret 2018
Bertempat di balai serba guna Desa Tista Kecamatan Busungbiu, Anggota DPRD Kabupaten Buleleng Nyoman Sukarmen, hadir dalam acara penilaian perlombaan desa pada evaluasi perkembangan Desa tingkat Kabupaten Buleleng Desa Tista Kecamatan Busungbiu, Hadir sekaligus membuka acara tersebut, Wakil Bupati Buleleng dr. Nyoman Sutjidra, Sp.OG beserta dengan Pimpinan OPD lingkup pemerintah Kabupaten Buleleng.
Disela-sela acara Sukarmen mengatakan lomba desa dimaksudkan sebagai indikator untuk mengukur tingkat keberhasilan pelaksanaan pembangunan di tingkat desa juga sebagai bahan evaluasi perkembangan program dan kegiatan pemerintah Daerah di tingkat desa selain merupakan evaluasi dari tugas-tugas perbekel dalam mengelola Pemerintahan di desa yang meliputi tiga bidang yaitu bidang Pemerintahan, Bidang kewilayahan dan bidang kemasyarakatan. Serta dengan terbitnya undang- undang nomor 6 tahun 2014 tentang desa , maka perbekel dituntut untuk berinovasi dalam membangun desa sesuai potensi yang dimiliki, Seperti halnya desa Tista Kecamatan Busungbiu seperti potensi dibidang pertanian dan perkebunan, dimana desa Tista merupakan penghasil kopi robusta yang memiliki kualitas yang tidak kalah dengan daerah lain, serta potensi di bidang peternakan dengan ternak kambing serta produk olahan susu kambing etawa yang diproduksi oleh kelompok wanita (KWT Gunung merta) kelompok ini juga telah mengembangkan berbagai produk olahan hasil pertanian dan perkebunan seperti produk jamu,wine,manisan pala dan aneka camilan lainnya. Sehingga KWT ini juga telah mampu berbicara di tingkat Nasional dengan mengikuti ivent di daerah Lombok. Namun yang menjadi kendala juga terkait dengan pemasaran. Untuk itulah menurut Sukarmen hal ini harus mendapatkan perhatian serius dari Pemerintah Daerah melalui instansi yang membidangi, kedepan dewan akan melakukan kordinasi dengan pihak terkait guna memecahkan masalah tersebut sehingga perkembangan usaha yang digeluti oleh kelompok wanita tani yang ada di desa tersebut bisa berjalan dinamis sehingga dapat menunjang perekonomian yang tentunya juga bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa tersebut.
Download disini