DPRD Buleleng menggelar rapat penyampaian pendapat akhir masing-masing fraksi di DPRD Buleleng kamis 20 Juni 2019 di ruang gabungan Komisi. Rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Buleleng I Ketut Susila Umbara,SH didampingi Wakil Ketua Ketut Wirsana,SH dan dihadiri anggota DPRD Buleleng, Tim ahli DPRD dan pimpinan SKPD sekabupaten Buleleng. Dalam penyampaian pendapat akhir laporan pertangungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Buleleng Tahun 2018, masing-masing fraksi menyampaikan pandangannya melalui juru bicaranya. Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi Hanura dan Fraksi Gerindra dibacakan oleh Wayan Mas Dana, Fraksi Golkar dibacakan oleh Putu Tirtha Adnyana, fraksi Demokrat dibacakan oleh ketua Fraksi Luh Hesti Ranitasari,SE.MM dan Fraksi Nasdem dibacakan oleh Made Jayadi Asmara,SE. Dalam penyampaian pendapat akhir, enam fraksi di DPRD Buleleng menyetujui pengajuan Ranperda tentang Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2018 dijadikan peraturan daerah.