(0362) 22713
dprd@bulelengkab.go.id
Sekretariat DPRD Buleleng

Gede Supriatna Buka Dialog Kebangsaan Yang Diadakan FPK Buleleng

Admin dprd | 01 November 2019 | 245 kali

Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna,SH membuka acara dialog kebangsaan yang diadakan oleh Forum Pembauran Kebangsaan Kabupaten Buleleng di wantilan LPP RRI Singaraja senin (28/10). Acara dialog Kebangsaan diadakan oleh FPK Buleleng bekerjasama dengan LPP RRI Singaraja untuk memperingati hari sumpah pemuda yang ke-91. Dalam sambutannya, Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna,SH menyatakan, bangsa dan Negara saat ini menghadapi tantangan dari berbagai pihak yang berusaha merorong nilai kebangsaan lewat radikalisme dan intoleransi. “Kita ketahui bersama, situasi bangsa sekarang ini dimana ada tantangan yang cukup keras dari pihak-pihak yang ingin merongrong nilai-nilai kebangsaan kita lewat sikap radikalisme dan intoleransi. Nah ini yang harus kita hadapi dan harus kita lawan bersama, semata-mata tidak hanya untuk keutuhan bangsa dan negara kita, tapi persatuan dan kekeluargaan yang paling penting sebagai anak bangsa,” ungkapnya